Program Studi Teknik Energi Terbarukan

S1 Renewable Energy Engineering

Universitas Prasetiya Mulya > Program S1 > S1 Renewable Energy Engineering

S1 Renewable Energy Engineering Universitas Prasetiya Mulya

Cleaner Energy, Brighter World

Penggunaan sumber energi fosil secara berlebihan tidak hanya menyebabkan berkurangnya cadangan bahan bakar fosil, tetapi juga berkontribusi terhadap pemanasan global.

Permasalahan energi dan lingkungan ini perlu diatasi melalui pemanfaatan energi yang ramah lingkungan, berkelanjutan, dan terbarukan  seperti biomassa, panas bumi, air, tenaga surya, dan angin, di mana Indonesia memiliki potensi besar untuk dikembangkan.

Visi
Mengaplikasikan teknologi terkini dalam pengembangan dan pemanfaatan energi terbarukan di Indonesia yang meliputi konversi dan konservasi energi, termasuk di dalamnya pengetahuan kewirausahaan.

Misi

  • Menyediakan pendidikan dan penelitian teknik energi terbarukan yang dapat diaplikasikan dalam bentuk pengabdian pada masyarakat dan berkontribusi pada pengembangan dunia bisnis.

Ceritaprasmul

Department Contact Info

Marketing & Customer Relations

BSD CAMPUS
Kavling Edutown I.1 Jl. BSD Raya Utama
BSD City, Tangerang 15339

(021) 304 50 500 ext. 2001-2006
SMS/WA: 0815-1166-2005 info@prasetiyamulya.ac.id

Mon – Fri, 8:00A.M. – 5:00P.M.

 

Key Fact & Figure

  • Tipe:Sarjana S1
  • Gelar:Sarjana Teknik (S.T.)
  • Waktu:4 Tahun
  • Bahasa:Indonesia
  • Lokasi:Kampus BSD
  • Mode Belajar:Penuh Waktu

Key Fact & Figure

Tipe:
Sarjana (S1)

Gelar:
Sarjana Teknik (S.T.)

Waktu:
4 Tahun

Bahasa:
Indonesia

Lokasi:
Kampus BSD 

Mode Belajar:
Penuh Waktu

Mengapa Kuliah Di Program S1 Renewable Energy Engineering?

Program S1 Renewable Energy Engineering hadir sebagai jawaban atas tantangan global terkait energi berkelanjutan. Melalui kurikulum yang komprehensif, mahasiswa akan belajar melalui simulasi rekayasa energi berbasis komputer, eksperimen, dan pembuatan prototipe.

Mahasiswa akan mempelajari manajemen sumber daya, pengolahan bahan baku energi, pembangkit tenaga, serta efisiensi dan konservasi energi. Mereka juga akan terlibat dalam berbagai proyek eksperimental mulai dari skala percontohan hingga skala industri, serta dibekali dengan jiwa technopreneurship melalui mata kuliah manajemen energi dan uji coba pra-komersial.

Kurikulum

Tahun 1

Engineering Design

Tahun 2

Product Creation

Tahun 3

Product Prototype

Tahun 4

Product Deployment

Lulusan Program ini

Energy Engineering

Sarjana teknik dalam desain dan pengoperasian system energi serta peningkatan efisiensi proses pemanfaatan energi.

Energy Consultant

Sarjana teknik yang memberikan konsultasi terkait desain, proses, dan bisnis energi.

Energy Auditor

Sarjana teknik yang mengevaluasi dan menilai kelayakan dalam proses pemanfaatan energi.

Energy Entrepreneur

Sarjana teknik yang membuka usaha baru di bidang energi.

Energy Business Analyst

Sarjana teknik yang menganalisa bisnis energi dan merekomendasikan peluang usaha baru dalam bidang energi.

Kolaborasi

Tracer Study

Tracer Study merupakan studi penelusuran alumni yang dilakukan terhadap lulusan 1 tahun setelah lulus. Tracer Study sebagai suatu layanan yang disediakan oleh perguruan tinggi untuk melacak alumni yang telah lulus bertujuan untuk mengetahui keluaran pendidikan berupa peralihan dari dunia pendidikan hingga dunia kerja. Nantinya data hasil Tracer Study digunakan juga sebagai penilaian akreditasi Universitas.

Pengajar

Fidelis Simanjuntak, Ph.D. (Chair)
Dr. Muhammad Danang Birowosuto
Indra Buana, M.T.

Lina Jaya Diguna, Ph.D.
Dr. Adinda Ihsani Putri
M Setiawan, M.Sc.

Prestasi

  • JUARA 1 Glowmention VIII Business Case Competition, 2022
  • Challenge Statement Winner for Solar PV, PT. UNited Tracktors di Hack Asia, 2022
  • JUARA 1 KOMPETISI NASIONAL BIDANG ILMU BISNIS, MANAJEMEN DAN KEUANGAN (KBMK), 2021
  • JUARA 1 Forest Harvest Community-based NTFP Enterprise (CBNE) Forum Hackaton None Jakarta 2022

Testimonial

  • Mata kuliah Renewable Energy Engineering di Prasetya Mulya memiliki konsep yang menarik karena memadukan segi engineering bidang enegi terbarukan dan segi pemahaman bisnis atau management. Ditambah fasilitas laboratiumnya yang disiapkan dengan sangat baik sehingga menunjang pembelajaran praktikum.
    Pembelajaran non akademisnya juga terwadahi dengan sangat baik, mulai dari internship, kepanitiaan, organisasi, hingga ekstrakulikuler. Mahasiswa dituntut untuk memiliki value-value yang berguna ketika akan terjun langsung di masyarakat nantinya.

    Glenaldi Karim
    Project Management Officer PT Kalimantan Energi Hijau - (Energy Business Technology 2018)
  • REE membantu saya menggali ketertarikan yang saya miliki mengenai implementasi energi terbarukan,
    dengan memperluas pengetahuan saya, sehingga menjadi bermanfaat dalam kehidupan sehari-hari.

    Zaida Jameela Heinrich
    None DKI Jakarta 2022 - (Renewable Energy Engineering 2019)

Consult with Us

Pelajari perkuliahan Prasmul, kehidupan di kampus, seluk-beluk jurusan dan apa saja yang akan dipelajari selama kuliah. Kamu juga bisa kenalan dengan fasilitas pendukung pembelajaran dan juga mendapat kesempatan untuk memperoleh potongan biaya tes masuk.