Universitas Prasetiya Mulya > Rector's Message > Embarking on Fundamental Resetting

Selamat Tahun Baru 2022 kepada seluruh warga Prasetiya Mulya: Pendiri, Pembina, Pengawas, dan Pengurus serta karyawan Yayasan Prasetiya Mulya; seluruh manajemen dan karyawan Universitas Prasetiya Mulya; mahasiswa dan calon mahasiswa; alumni; mitra di hulu dan hilir ekosistem pendidikan tinggi. Di saat yang berbahagia ini, Universitas Prasetiya Mulya melangkah ke tahun keempat puluh pelayanannya kepada komunitas pengguna yang terus bertumbuh.  

Sambil mensyukuri berkat perjalanan itu, kami pun menyadari sepenuhnya perubahan episodik yang dihadapi oleh umat manusia dewasa ini. Bagaimana Universitas Prasetiya Mulya dapat berkontribusi dalam membangun ketahanan yang lebih kuat terhadap guncangan alami, seperti pandemi Covid-19? Bagaimana akar ketimpangan yang memburuk dapat dipahami dengan lebih baik dan dikendalikan ketika banyak pekerjaan lama lenyap karena perubahan teknologi?

Bagaimana Universitas Prasetiya Mulya dapat berfungsi sebagai penggerak kerja sama dalam memikirkan gaya hidup homeostatik yang diperlukan untuk mengurangi emisi gas rumah kaca dan memperlambat pemanasan global? Bukankah kita juga tertantang untuk beralih ke kehidupan yang biosentrik daripada berteguh pada homosentrisme yang mementingkan manusia saja? Bagaimanakah jembatan ke Asia Timur kita bangun, terutama dengan Tiongkok, melengkapi hubungan yang mapan dengan dunia Barat?

Selama empat puluh tahun ke depan, kita akan terlibat dalam eksplorasi dunia-dunia alternatif dan bergabung dengan berbagai pihak untuk penataan ulang yang diperlukan. Yang disebut terakhir terlihat menakutkan, tetapi dengan kapasitas yang berkembang, Universitas Prasetiya Mulya bertekad untuk memberikan kontribusi yang berarti bagi penyiapannya sebagaimana sudah dilakukan dalam 40 tahun pertama keberadaannya bagi peningkatan kompetensi kewirausahaan dan manajerial lintas ruang dan industri.

Kami mengundang ide-ide kreatif untuk menjadikan tahun 2022 sebagai tahun momentum bertumbuh bagi pembaruan Universitas Prasetiya Mulya.


Cilandak Jakarta, BSD Tangerang,

1 Januari 2022

Djisman Simandjuntak

Rektor