RESMI: Kerjasama Universitas Prasetiya Mulya dan JEI University South Korea Dimulai

Universitas Prasetiya Mulya > Uncategorized @id > RESMI: Kerjasama Universitas Prasetiya Mulya dan JEI University South Korea Dimulai

Universitas Prasetiya Mulya memperkuat komitmen untuk mengembangkan bidang pendidikan bagi generasi penerus bangsa melalui kerjasama dengan JEI University South Korea.

Sebelumnya, Universitas Prasetiya Mulya dan JEI University South Korea telah menandatangani Nota Kesepahaman (Memorandum of Understanding) dan meresmikan kerjasama kedua institusi tersebut secara seremonial pada Selasa, 28 November 2023 di Kampus BSD. Beberapa bentuk kerjasama yang telah disepakati meliputi hal-hal berikut:

  • Pengembangan mata kuliah dan program akademis gabungan sesuai dengan akreditasi dan persyaratan profesional Prasmul dan JEI University;
  • Pertukaran pelajar untuk studi dan penelitian;
  • Pertukaran staf dan anggota fakultas;
  • Pertukaran materi, publikasi, dan informasi ilmiah;
  • Pertukaran budaya;
  • Konferensi dan program akademik gabungan;
  • Penelitian dan publikasi gabungan

Acara seremonial peresmian kerjasama tersebut dihadiri oleh Dr. Nam Sik Lee, President JEI University dan Dr. Ida Juda Widjojo, Wakil Rektor Hubungan Eksternal dan Teknologi Komunikasi Informasi Universitas Prasetiya Mulya. “JEI University is very strong on engineering, so I think we have found a good match and I really hope we can do something together,” ucap Dr. Ida dalam sambutannya.

Di dalam nota kesepahaman, Universitas Prasetiya Mulya dan JEI University menyebutkan beberapa bentuk kerjasama yang dianggap akan memperluas kesempatan pendidikan insan Indonesia dan Korea Selatan. “We would like to make an experience program. So, if students come here to Korea, they can work in different locations and they can experience very realistic problems. Through that kind of experience, students can suggest a certain output for the company,” ujar Dr. Nam Sik Lee.

Baik Universitas Prasetiya Mulya dan JEI University menaruh harapan besar kepada kerjasama ini, yang berpotensi untuk memaksimalkan minat dan bakat anak muda serta menggencarkan pergerakan ilmu secara nasional dan global.